[Review] Reset The Skin, Skin Care Untuk Segala Permasalahan Kulit
By Chaca Atmika - Monday, March 14, 2022
Hai beauty enthusiast pecinta skin care, sudah pada tahu belum kalau tanggal 2 Februari 2022 kemarin, ada brand lokal baru yang meluncurkan 4 produk skincare dengan formula minimalist, effective dan comfortable di kulit. Yup! Kenalin nih Reset the Skin. Sesuai dengan nama brandnya, Reset the Skin menciptakan produk-produk skincare yang bertujuan untuk membantu me-reset atau mengembalikan kulit dalam kondisi prima melawan polusi, sinar UV dan elemen-elemen jahat lainnya baik dari dalam maupun dari luar lapisan kulit yang dapat membuat kulit lelah.
4 produk Reset the Skin yang sudah di launching yaitu 2% BHA Pore-refining Exfoliant, 10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin Brightening Serum, 1% Actosome Retinol Serum dan 2% Actosome Retinol Skin-restoring Serum. Keungulan dari produk-produk Reset the Skin ini adalah formulanya bebas alkohol, bebas paraben, tanpa pewangi sintetis dan sudah berlabel cruelty-free. So, langsung aja aku kenalin ke kalian semua produknya sekaligus review Reset the Skin all product!
Reset the Skin
2% BHA Pore-refining Exfoliant
Seperti yang kita tahu, paparan sinar UV dan polusi dapat membuat kulit
kita menjadi cepat kusam, oleh karena itu liquid exfoliant ini dibutuhkan
untuk membantu pengelupasan kulit agar dapat kembali segar dan
bercahaya. Di dalam Liquid exfoliant ini mengandung BHA yang berfungsi untuk mengecilkan pori-pori secara mendalam dan mengangkat sel kulit mati, mencerahkan kulit, sekaligus menghaluskan tekstur kulit, serta membantu membasmi jerawat.
Hero Ingredients Pada Reset the Skin
2% BHA Pore-refining Exfoliant
Kandungan utama pada liquid exfoliant ini berupa BHA (Beta Hydroxy Acid) yang berfungsi untuk mengangkat sel kulit mati secara menyeluruh di dalam pori-pori, mencerahkan serta memperbaiki tekstur kulit. Selain itu terdapat pula kandungan Sodium Hyaluronate dan Green Tea Extract yang berfungsi untuk meningkatkan hidrasi kulit, kaya antioksidan serta menenangkan kulit dan mengurangi kemerahan.
INGREDIENTS:
Water, Methylpropanediol, Butylene Glycol, Salicylic Acid,
Polysorbate 20, Vincetoxicum Atratum Extract, Camellia Sinensi Leaf
Extract, Disodium EDTA, Sodium Hyaluronate, Hydrolized Collagen.
Netto : 100 ml
Harga : IDR 118.000
Kemasan dan Tekstur Reset the Skin
2% BHA Pore-refining Exfoliant
Liquid exfoliant Reset the Skin ini memiliki bentuk kemasan berupa tabung berbahan plastik dengan tutup putar yang didominasi oleh warna hitam dan putih. Teksturnya watery, berwarna bening dan ringan sehingga mudah diserap oleh kulit. Toner ini dapat digunakan oleh semua jenis kulit terutama pemilik kulit berminyak dan acne-prone.
CARA PAKAI:
- Gunakan setelah membersihkan wajah dengan menuangkan liquid pada kapas secukupnya lalu usapkan ke kulit dengan menghindari area mata.
- Liquid exfoliant dapat digunakan pada pagi atau malam hari dalam waktu 2-3 kali selama seminggu.
- Jika digunakan pada pagi hari, lanjutkan dengan penggunaan sunscreen.
- Jika digunakan pada malam hari, lanjutkan dengan penggunaan moisturizer.
- Untuk acne-fighting, liquid ini dapat dikombinasikan dengan Reset the Skin 10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin Brightening Serum.
- Gunakan maksimal 12 bulan setelah produk dibuka (PAO 12M).
------------------------
Reset the Skin 10% Niacinamide +
2% Alpha Arbutin Brightening Serum
Bagi pemilik kulit kusam dan bintik hitam akibat dari efek paparan polusi dan sinar UV setiap hari, wajib coba Brightening Serum dari Reset the Skin ini yang fungsinya untuk mencerahkan dan menghilangkan noda hitam, memudarkan bekas jerawat, melindungi skin barrier, meredakan kemerahan dan mengontrol produksi minyak di wajah.
Hero Ingredients Pada Reset the Skin
10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin Brightening Serum
Kandungan utama brightening serum ini berupa 10% Niacinamide (Vitamin B3) yang berfungsi sebagai antioksidan, mencerahkan kulit kusam, memudarkan flek hitam dan meratakan warna kulit. Selain itu terdapat pula 2% Alpha Arbutin yang berfungsi untuk memudarkan dark spots yang disebabkan oleh paparan sinar matahari, melasma ataupun hiperpigmentasi pasca inflamasi (bekas luka jerawat).
INGREDIENTS:
Water,
Niacinamide, Alpha-Arbutin, Pentylene Glycol, Polysorbate 20,
Phenoxyethanol, Xantham Gum, Chlorphenesin, Tetrasodium EDTA, Citric
Acid.
Netto : 30 ml
Harga : IDR 98.000
Kemasan dan Tekstur Reset the Skin
10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin Brightening Serum
Bentuk kemasan brightening serum ini berupa botol tabung plastik yang didominasi warna hijau dan putih, dengan tutup putar dan aplikator pump yang unik. Pada pump-nya terdapat plastik pengunci sehingga aman ketika dibawa travelling. Brightening serum ini berwarna bening dengan tekstur yang watery dan ringan sehingga mudah menyerap di kulit. Serum ini bisa digunakan mulai dari pemilik kulit kering, berminyak, normal hingga sensitif.
CARA PAKAI:
- Gunakan serum ini setelah membersihkan wajah dan exfoliasi dengan meneteskan serum ke telapak tangan lalu aplikasikan secara merata ke area wajah, tepuk perlahan dan hindari area mata.
- Brightening serum dapat digunakan setiap hari pada pagi dan malam hari.
- Jika digunakan pada pagi hari, lanjutkan dengan penggunaan sunscreen.
- Jika digunakan pada malam hari, lanjutkan dengan penggunaan moisturizer.
- Untuk acne-fighting, serum ini dapat dikombinasikan dengan Reset the Skin 2% BHA Pore-refining Exfoliant.
- Untuk dark spots, serum ini dapat dikombinasikan dengan Reset the Skin 2% Actosome Retinol Skin-restoring Serum.
- Untuk brightening, serum ini dapat dikombinasikan dengan Reset the Skin 1% Actosome Retinol Serum.
- Gunakan maksimal 12 bulan setelah produk dibuka (PAO 12M).
------------------------
Reset the Skin
1% Actosome Retinol Serum
Seperti yang kita tahu, setiap hari kulit kita berperang melawan polusi, radikal bebas dan paparan sinar matahari yang akhirnya menimbulkan garis-garis halus, flek hitam dan kulit kusam. Oleh karena itu, Retinol diperlukan untuk membantu mengembalikan kerusakan kulit akibat faktor lingkungan sehingga kulit jadi kuat, sehat dan bercahaya. Varian Retinol Actosome 1% ini dapat digunakan oleh kulit pemula yang belum pernah menggunakan kandungan retinol sebelumnya.
Actosome Retinol yang digunakan pada serum ini memiliki efektivitas lebih tinggi dengan resiko iritasi lebih rendah. Di dalamnya terdapat kandungan utama berupa Actosome Retinol yang berfungsi untuk mempercepat pergantian sel kulit, antioksidan untuk melindungi kulit dari polusi, meningkatkan kolagen dan mengembalikan elastisitas kulit, mengurangi kerutan dan garis halus, mencerahkan kulit kusam dan memudarkan flek hitam serta memperbaiki tekstur kulit dan jerawat.
Selain itu, terdapat pula kandungan Aloe Vera Extract untuk meningkatkan hidrasi dan merawat kulit kering, meredakan kemerahan pada kulit dan mengurangi peradangan, serta kandungan Vitamin E sebagai antioksidan untuk melindungi kulit dari polusi, memperkuat skin barrier dan menenangkan serta meredakan peradangan.
INGREDIENTS:
Aqua, Glycerin, Caprylic/Capric Triglyceride, Propanediol, Isoprpyl
Myristate, Polysorbate 20, Propylen Glycol, Aloe Barbadensis Leaf
Extract, Retinol, Phaseolus Radiatus Seed Extract, Avena Sativa Meal
Extract, Cholesterol, Tocopheryl Acetate, Ethylhexylglycerin, Bisabolol,
Octyldodecanol, Black Currant (Ribes Nigrum) Oil, Hydroxypinacolone
Retinoate, Helianthus Annuus (Sunflower) Seed Oil, Cardiospermum
Halicacabum Flower/Leaf/Vine Extract, Jania Rubens Extract, Rosmarinus
Officinalis (Rosemary) Leaf Extract, Cetearyl Alcohol, Phenoxyethanol,
Cetearyl Alcohol, Phenoxyethanol, Ceteareth-20, Cetyl Alcohol, Glyceryl
Stearate, Dimethyl Isosorbide, PEG-75 Stearate, Steareth-20, Methyl
Methacrylate Crosspolymer, Disodium EDTA, Xanthan Gum, Hydrogenated
Lecithin. BHT, BHA, Tocopherol, Sodium Carrageenan.
Netto : 100 ml
Harga : IDR 118.000
Kemasan dan Tekstur Reset the Skin
1% Actosome Retinol Serum
1% Actosome Retinol Serum memiliki bentuk kemasan botol tabung plastik yang didominasi warna pink dan putih. Bentuk aplikatornya pump, sama seperti brightening serum. Tekstur serum ini berwarna putih watery, ringan dan cepat menyerap di kulit. Serum untuk pengguna retinol pemula ini sangat disarankan digunakan untuk orang-orang di usia 20 tahun ke atas.
CARA PAKAI:
- Gunakan serum setelah membersihkan wajah dengan mengocok terlebih dahulu, lalu teteskan serum ke telapak tangan dan aplikasikan ke area wajah, tepuk perlahan dan hindari area mata.
- Gunakan pada malam hari sebanyak 2-3 kali seminggu diikuti dengan penggunaan moisturizer.
- Untuk pemula, gunakan hanya 1 kali pada minggu pertama selama 3-4 minggu, lalu bisa digunakan 2-3 kali seminggu.
- Hindari layering dengan produk skin care berbasis Acid.
- Untuk brightening, serum ini dapat dikombinasikan dengan Reset the Skin 10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin Brightening Serum.
- Gunakan maksimal 12 bulan setelah produk dibuka (PAO 12M).
------------------------
Reset the Skin 2% Actosome
Retinol Skin-Restoring Serum
Hampir sama dengan varian 1% Retinol Serum, serum multi-fungsi ini juga mengandung Retinol namun dengan presentase lebih tinggi yaitu 2% dengan memberikan extra boost yang cocok untuk para pengguna Retinol yang sudah pernah mencoba produk Retinol sebelumnya. Karena kandungan Retinolnya yang lebih tinggi, disarankan untuk melakukan skin test pada kulit untuk membangun toleransi kulit terhadap efek Retinol ini.
Hero Ingredients Pada Reset the Skin
2% Actosome Retinol Skin-Restoring Serum
Sama dengan Retinol Serum sebelumnya, serum ini juga memiliki kandungan utama berupa Actosome Retinol yang berfungsi untuk mempercepat pergantian sel kulit, antioksidan untuk melindungi kulit dari polusi, meningkatkan kolagen dan mengembalikan elastisitas kulit, mengurangi kerutan dan garis halus, mencerahkan kulit kusam dan memudarkan flek hitam, serta memperbaiki tekstur kulit dan jerawat.
Selain itu terdapat pula kandungan Aloe Vera Extract untuk meningkatkan hidrasi dan merawat kulit kering, meredakan kemerahan pada kulit serta mengurangi peradangan, dan kandungan Vitamin E sebagai antioksidan untuk melindungi kulit dari polusi, memperkuat skin barrier serta menenangkan dan meredakan peradangan.
INGREDIENTS:
Aqua,
Glycerin, Caprylic/Capric Triglyceride, Propanediol, Polysorbate 20,
Isopropyl Myristate, Propylene Glycol, Aloe Barbadensis Leaf Extract,
Retinol, Phaseolus Radiatus Seed Extract, Avena Sativa Meal Extract,
Cholesterol, Tocopheryl Acetate, Ethylhexylglycerin, Bisabolol,
Octyldodecanol, Black Currant (Ribes Nigrum) Oil, Hydroxypinacolone
Retinoate, Helianthus Annuus (Sunflower) Seed Oil, Cardiospermum
Halicacabum Flower/Leaf/Vine Extract, Jania Rubens Extract, Rosmarinus
Officinalis (Rosemary) Leaf Extract, Cetearyl Alcohol, Phenoxyethanol,
Ceteareth-20, Cetyl Alcohol, Glyceryl Steareth, Dimethyl Isosorbide,
PEG-75 Stearate, Stearate-20, Methyl Methacrylate Crosspolymer, Disodium
EDTA, Xanthan Gum, Hydrogenated Lecithin, BHT, BHA, Tocopherol, Sodium
Carrageenan.
Netto : 10 ml
Harga : IDR 128.000
Kemasan dan Tekstur Reset the Skin
2% Actosome Retinol Skin-Restoring Serum
Sama dengan 2 serum dari Reset the Skin sebelumnya, 2% Actosome Retinol Serum ini pun memiliki kemasan berbentuk tabung plastik yang didominasi warna merah dan putih dengan aplikator pump yang unik. Jika diperhatikan, kedua serum retinol ini memiliki warna dan tekstur yang sama yaitu putih, watery, ringan dan cepat menyerap di kulit. Bagi kalian yang mengalami atau ingin mencegah tanda-tanda penuaan, kulit kusam dan jerawat, disarankan menggunakan serum ini mulai umur 20 tahun ke atas.
CARA PAKAI:
- Gunakan serum ini setelah membersihkan wajah dengan mengocok terlebih dahulu lalu teteskan serum pada telapak tangan dan aplikasikan secukupnya secara merata pada area wajah, tepuk perlahan dan hindari area mata.
- Gunakan serum pada malam hari diikuti dengan penggunaan moisturizer setiap 2-3 kali seminggu.
- Untuk pemula, gunakan hanya 1 kali pada 3-4 minggu pertama, lalu dapat digunakan 2-3 kali seminggu.
- Hindari layering dengan menggunakan produk berbasis Acid.
- Untuk acne fighting, serum ini dapat dikombinasikan dengan Reset the Skin 10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin Brightening Serum.
- Gunakan maksimal 12 bulan setelah produk dibuka (PAO 12M).
-----------------------
Review Penggunaan Reset the Skin
Selama 2 Minggu
Selama 16 hari ini atau sekitar 2 minggu, aku rutin hanya menggunakan skin care dari Reset the Skin karena penasaran banget sama hasil dari brand lokal baru ini. Over all, tidak ada masalah iritasi selama penggunaan semua produk ini. Sebelumnya aku sudah pernah cobain produk skin care berbahan Retinol, jadi aku prefer menggunakan 2% Actosome Retinol Skin-restoring Serum karena secara presentase kandungan Retinol-nya juga lebih tinggi dan sesuai dengan kebutuhan kulit aku.
Dari 2 minggu penggunaan, yang paling berasa efeknya di kulit aku memang jadi lebih lembab dan glowing. Kulit aku lebih terhidrasi dan kalau dipegang pun lebih halus. Noda hitam bekas jerawat di area pipi aku pun lebih memudar dan warna kulit aku lebih merata walaupun belum terlalu jelas, tapi tetap terlihat ada perubahannya. Dengan penggunaannya yang lebih lama dan rutin, aku yakin kulit aku bisa jadi lebih baik lagi.
Buat para beauty enthusiast yang pengen cobain serum dengan kandungan Retinol, aku saranin buat cobain ini, karena resiko iritasinya rendah banget, jadi buat pemula bisa gunakan serum ini sebagai pilihan. Belinya dimana? Bisa langsung ke website atau cek shopee karena banyak banget penawaran menarik dan free gift di sana.
-----------------------
WHERE TO BUY
Shopee - Tokopedia
Website : www.resettheskin.com
#TimetoReset #StartYourResetJourney
15 komentar
Kyaaa lengkap bgt, aku penasaran sama yg exfoliating productnya
ReplyDeleteAku suka sama brightening serum dan retinol 1% nya, ga ngerti lagi,,bikin kulitku berasa lebih bagus gitu hahaa
ReplyDeleteAku juga pake reset the skin ini! Retinolnya suka banget paraaahhhh
ReplyDeleteBtw kemasannya colorful sama eye catching bgt yaaa
DeleteBelum berani pake retinol soalnya lagi hamil huhu
ReplyDeleteDari awal launching paling kepo ke retinolnya
ReplyDeleteSejak pertama muncul brand ini eye catchy banget, jadi makin penasaran deh
ReplyDeletesuka kemasan yang simple dan menarik gini, kandungannya juga oke nih
ReplyDeleteOh iya nih kemasannya juga cantik ya kak
DeleteSuka banget aku sama hasil bha exfoliant-nya
ReplyDeleteKemasannya keren banget, formula produknya jg ok nih menarik
ReplyDeleteLengkap banget ini skincare dari re.set, trs aku mau ceki-ceki dulu deh ke akunnya!
ReplyDeleteKemasannya warna-warni jadi bikin hepi kalau nangkring di meja rias.
ReplyDeleteall those items looks so amazing! They truly work:) Follow;) hope U follow back:)
ReplyDeletePenasaran banget sama brand ini, kemasannya unik banget
ReplyDelete