[Review] Treatment Photo Facial Glow di ZAP Clinic

By Chaca Atmika - Friday, December 31, 2021

     Hai beauty, ada yang sudah baca review aku tentang treatment Underarms Hair Removal Combo di ZAP Clinic Cibubur Junction belum? Jadi, kemaren itu aku nggak hanya treatment Underarms Hair Removal Combo, tapi aku juga nyobain treatment Photo Facial Glow di sana. Bisa dibilang ini pengalaman pertama aku nyobain treatment menggunakan laser dan AFT, jadi agak deg-deg-an sekaligus excited juga.

     Manfaat dari treatment Photo Facial Glow ini adalah untuk mencapai goal kulit yang sehat dan glowing. Untuk bisa terlihat hasilnya secara maksimal, butuh 4-8 kali treatment. So, karena ini pengalaman pertama, aku nggak akan tunjukkin before after-nya, tapi aku bakalan sharing first impression-nya. Keep scrolling buat tahu apa saja tahapan treatment ini ya!
 
[Review] Treatment Photo Facial Glow di ZAP Clinic

 Proses Treatment Photo

Facial Glow di ZAP Clinic 

     Seperti yang aku bilang sebelumnya, ini merupakan treatment ZAP Photo Facial Glow pertama, jadi aku diharuskan konsultasi terlebih dahulu dengan dokter ZAP untuk menentukan indikasi yang sesuai dengan kebutuhan kulit, serta mendapatkan informasi medis mendalam mengenai rangkaian perawatan Photo Facial Glow yang akan aku jalani. Kali ini aku ditangani oleh dr Lilik Handayani dari ZAP Clinic Cibubur Junction.
 
     Sebelum perawatan dimulai, wajah aku dibersihkan terlebih dahulu. Karena dari awal aku sudah tahu akan melakukan treatment ini, makanya aku tidak menggunakan heavy make up agar proses pembersihan wajah lebih singkat dan maksimal. Setelah itu mata aku akan ditutup selama treatment berlangsung untuk menghindari paparan sinar laser.

     Ada 3 tahap dari proses treatment ini, yang pertama adalah Laser Toning. Padah tahap ini, fokus perawatan adalah pada lapisan dalam kulit. Seluruh wajah akan di laser menggunakan teknologi Q-Switched ND YAG laser dari Eropa. Apabila dilakukan secara rutin, fluence laser yang dihasilkan teknologi ini akan membantu mengecilkan pori-pori, meratakan warna kulit, mengurangi produksi minyak berlebih dan mengurangi pigmentasi dermal. Selama treatment, yang aku rasakan di bagian wajah agak hangat dan ada sedikit rasa cekit-cekit.
 
[Review] Treatment Photo Facial Glow di ZAP Clinic

     Selanjutnya tahap kedua yaitu Alma Beauty Rejuve. Fokus perawatan pada tahap ini adalah lapisan luar kulit. Pertama-tama seluruh kulit di bagian wajah akan diolesi oleh gel dingin, setelah itu ditembakan dengan teknologi berbasis Advanced Fluorescence Technology (AFT) yang lebih canggih dari IPL. Cahaya gelombang pendek yang digunakan pada teknologi ini berfungsi untuk mencerahkan, meremajakan kulit dan menjadikkan glowing natural. Ada sensasi hangat di wajah ketika proses ini berlangsung.
 
[Review] Treatment Photo Facial Glow di ZAP Clinic

     Tahap terakhir yaitu Oxy Infusion. Setelah gel dingin dibersihkan, dilakukan penyemprotan serum oksigen bertekanan tinggi ke seluruh wajah yang berfungsi untuk menyegarkan dan mencerahkan kulit. Proses ini dilakukan selama 10 menit yang akan di serap langsung oleh lapisan kulit melalui pori-pori untuk mengurangi penumpukan sisa makeup dan membantu membuat wajah terasa segar. Dari semua tahap, memang tahap ini yang paling nyaman banget, sambil tiduran disemprot serum oksigen dingin, bener-bener bikin fresh.
 
[Review] Treatment Photo Facial Glow di ZAP Clinic

     Treatment Photo Facial Glow ini bisa dilakukan mulai dari usia 14 tahun. Namun karena berbasis laser dan cahaya, treatment ini tidak disarankan untuk Ibu hamil, tapi tidak masalah untuk busui dengan konsultasi dokter terlebih dahulu. Setelah melakukan treatment, kita boleh langsung menggunakan make up, namun ada beberapa hal yang menjadi perhatian yaitu 2 hari setelah treatment, tidak disarankan untuk menggunakan air panas, scrubing, sauna steam, olahraga dengan keringat berlebih, terkena panas matahari langsung, menggunakan skin care berbahan aktif dan diwajibkan menggunakan sunscreen minimal SPF 30 untuk menghindari timbulnya iritasi. 

     Karena ini merupakan first treatment, efeknya di wajah aku terasa lebih cerah dan lembab. Namun mungkin tidak terlalu terlihat kalau difoto, tapi berasa better kalau dilihat dan dirasakan langsung. Maka dari itu disarankan untuk melakukan 4-8 kali treatment agar lebih terlihat hasilnya. Oiya, Buat kalian yang pengen nyobain treatment Photo Facial Glow di ZAP Clinic, aku kasih price list di bawah dan Terms and Conditions kalau mau datang ke klinik ini ya! Semoga infonya membantu! Jangan lupa intip instagramnya karena mereka suka ada promo lho!


Price List:
  • Konsultasi Dokter : IDR 50.000
  • Photo Facial Glow : IDR 997.000

Terms and Conditions:
  1. Untuk seluruh perawatan di ZAP, klien yang belum pernah vaksin maka wajib Swab Antigen di klinik sebelum konsultasi dokter dan perawatan.
  2. Masker mini pada wajah tidak perlu lagi digunakan jika klien sudah melakukan 1x atau 2x vaksinasi Covid-19.
  3. Untuk perawatan tubuh, klien tetap wajib menggunakan masker selama perawatan berlangsung.
  4. ZAP mengutamakan ketepatan waktu untuk memberikan pelayanan yang maksimal sehingga klien diharapkan untuk selalu hadir tepat waktu.
  5. Klinik ZAP berhak menolak klien dan karyawan yang memiliki gejala sakit.
  6. Tetap wajib menggunakan masker medis selama berada di area klinik.
 

ZAP Clinic Cibubur Junction

Cibubur Junction Lantai 1 Unit No. L1-39
Senin - Jum'at : 11.00 - 20.00 WIB
Sabtu : 10.00 - 20.00 WIB
Minggu : 10.00 - 18.00 WIB 

  • Share:

You Might Also Like

15 komentar

  1. kak ada gak ya voucher promo untuk treatment di zap ini?

    ReplyDelete
  2. Huaa ngeliatnya adem+ seger banget, pengen coba treatment juga! fix auto nabung😍

    ReplyDelete
  3. Ketat banget ya protokol kesehatan di zap inii

    ReplyDelete
  4. Belum pernah cobain face treatment di ZAP, biasanya hair removal ajaa. Anyway, semua yang ada di ZAP canggih semua ya dari segi treatment hingga alatnya😍

    ReplyDelete
  5. mupeng banget nih liatnya, mau juga deh treatment di ZAP ini, impian hehe.. makin berinovasi ya treatmentnya ZAP jadi banyak pilihan

    ReplyDelete
  6. Harganua lumayan juga tapi hasilnya bener2 ngaruh ga sih?

    ReplyDelete
  7. Mr time paling asik nih. Kulit jadi cerah & makin PD

    ReplyDelete
  8. mau banget deh ke ZAP pengen treatment gituu, soalnya banyak review baguss

    ReplyDelete
  9. Kelihatan fresh banget setelah treatment ��. Jadi pengen cobain treatment di Zap

    ReplyDelete
  10. Waa mau dong udh lama pengen cobain zap tp blm ada di kota aq 🥲

    ReplyDelete
  11. oke juga nih treatmentnya buat ngecilin pori-poriii, biar kulit makin keliatan glowing 😍😍

    ReplyDelete
  12. akkkk mau juga perawatan di ZAP, udah lama nggak perawatan :)

    ReplyDelete
  13. Aq pernah ke zap dan bagus banget treatment nya kak

    ReplyDelete
  14. Duh jadi pengen treatment juga, semenjak pandemi belom pernah treatment lagi

    ReplyDelete
  15. Mayan juga harganya ya, hampir 1jt loh

    ReplyDelete