Review: Loreal Paris White Perfect Clinical (Essence Lotion, Day Cream and Overnight Treatment Cream)
By Chaca Atmika - Saturday, June 23, 2018
Udah lama banget aku nyari skin care yang bener-bener cocok sama kebutuhan kulit aku dan emang susah banget ya. Ada yang mampu mencerahkan tapi malah bikin jerawatan. Ada yang bikin pori-pori mengecil tapi malah kulit jadi makin berminyak.
Dan excited banget waktu aku dapet rangkaian skin care terbaru dari Loreal yaitu Loreal Paris White Perfect Clinical yang terdiri dari Essence Lotion, Day Cream dan Overnight Treatment Cream ini. Soalnya aku belum pernah pakai produk skin care dari Loreal sebelumnya, jadi penasaran banget sama hasilnya di kulit wajah aku. Kira-kira bakalan cocok nggak ya?
Loreal Paris White Perfect Clinical (Essence Lotion, Day Cream and Overnight Treatment Cream) |
Claims
Ketiga rangkaian Loreal Paris White Perfect Clinical ini diklaim bisa membantu regenerasi kulit wajah, melembabkan, menghaluskan dan menghilangkan spot hitam pada kulit. Hasilnya, kulit wajah jadi terlihat lebih bercahaya dari sebelumnya.
Loreal Paris White Perfect Clinical (Essence Lotion, Day Cream and Overnight Treatment Cream) |
Packaging Loreal Paris White Perfect Clinical
Selalu suka dengan packaging produk-produk dari Loreal, soalnya bagus dan kelihatan mewah banget. Untuk Day Cream dan Overnight Treatment Cream-nya berbentuk jar yang berat berwarna silver dan biru tua. Minusnya, karena berat jadi nggak traveling friendly.
Beda dengan packaging Essence Lotion kebanyakan yang bentuknya tabung kaca, Loreal Paris White Perfect Clinical Essence Lotion ini bentuknya tabung kotak panjang berbahan plastik dengan warna gradasi biru ke silver. Karena terbuat dari bahan yang bisa digunakan untuk ngaca, minusnya sih paling jadi gampang kotor kalau kena tangan. But over all suka banget sama packagingnya yang terlihat lux ini.
Loreal Paris White Perfect Clinical (Essence Lotion, Day Cream and Overnight Treatment Cream) |
Texture, Color and Scent
Nggak jauh beda dengan essence kebanyakan, tekstur Essence Lotion ini cair seperti air dengan aroma bunga. But over all, rangkaian Loreal Paris White Perfect Clinical ini punya aroma yang sama yaitu aroma bunga yang manis dan cukup menyengat. Untuk teksturnya, Day Cream ini terlihat padat tapi ketika di blend terasa lebih cair dengan warna pink putih. Sedangkan Overnight Treatment Cream-nya berwarna kuning putih dan teksturnya lebih kenyal. Dan semuanya ini mudah banget meresap di kulit.
Loreal Paris White Perfect Clinical (Essence Lotion, Day Cream and Overnight Treatment Cream) |
Star Ingredients
Day Cream : mengandung PRO-VANISH 3 sebagai bahan aktif pencerah yang membantu mengurangi produksi melanin pada kulit dan SPF 19 PA+++ yang memberikan perlindungan dari UVA / UVB untuk mencegah timbulnya noda hitam dan warna kulit yang gelap.
Price : IDR 170.000
Netto : 50 ml
Overnight Treatment Cream : mengandung PRO-VANISH 3 Technology yang merupakan kombinasi 3 bahan pencerah yang membantu mencerahkan dan berperan dalam regenerasi kulit di malam hari, VITAMIN B3 yang membantu mencerahkan kulit, PROCYSTEIN yang membantu mengurangi produksi / pembentukan melanin berlebih dan BIO-PEELING EX yang membantu menjadikan kulit tampak halus dan lebih cerah.
Price : IDR 202.500
Netto : 50 ml
Essence Lotion : mengandung GLYCOLIC ACID yang membantu melembutkan atau melicinkan tekstur kulit, HEPES yang berperan dalam regenerasi atau pembaharuan kulit dan VITAMIN CG yang membantu menyamarkan atau menghilangkan noda/bintik sehingga kulit tampak lebih cerah.
Price : IDR 225.000
Netto : 175 ml
Where to Buy : Sociolla
Loreal Paris White Perfect Clinical (Essence Lotion, Day Cream and Overnight Treatment Cream) |
How to Use Loreal Paris White Perfect Clinical
Kalau di boxnya sih dikasih tau kalau pengaplikasian Essence Lotion ini dengan menggunakan kapas. Tapi karena aku ngerasa sayang aja bakalan banyak Essence yang kebuang dan buang-buang kapas juga, jadi aku aplikasikannya hanya dengan menggunakan ujung ruas jari. Caranya dengan menuangkan satu hingga dua tetes essence ke ruas jari lalu di baurkan ke wajah dengan di tepuk-tepuk secara merata.
Sedangkan untuk day cream dan overnight treatment creamnya diaplikasikan pada pagi atau malam hari beberapa saat setelah penggunaan essence. Oiya sebaiknya memang diberi jeda 2-3 menit agar essence-nya menyerap secara sempurna dulu di kulit.
Loreal Paris White Perfect Clinical (Essence Lotion, Day Cream and Overnight Treatment Cream) |
First Impression
Jujur aja aku berharap banyak sama produk ini, karena kangen juga ya punya kulit wajah yang mulus dan bebas masalah. Selama 2 minggu penggunaan ketiga produk ini aku puas banget sama hasilnya. Awalnya emang berasa cekit-cekit di wajah tiap penggunaan essence-nya, tapi nggak lama. Dan walaupun essence-nya nggak terlalu membantu mengecilkan pori-pori aku terutama di bagian hidung, tapi tekstur kulit wajah aku jauh lebih bagus dari sebelumnya. Lebih berasa mulus, bersih dan cerah dibanding sebelumnya. Honestly, ini jadi salah satu skin care terbaik yang pernah aku coba.
0 komentar