Today's History 6 February 2015 - Djudjuk Djuariah Died

By Chaca Atmika - Saturday, February 06, 2016

     Djudjuk Djuariah lahir di Surakarta pada 20 Maret 1947. Nama Djudjuk sangat berperan di grup lawak legendaris Srimulat. Di tahun 1970, Djudjuk menikah dengan Teguh Slamet Rahardjo yang mana Teguh adalah pendiri kelompok lawak terbesar sepanjang sejarah komedi tanah air Srimulat. Sejak saat itu, ia mendampingi suaminya mengurusi grup lawak yang jumlah anggotanya sangat banyak itu. Setelah Teguh berpulang, Djudjuk mengambil alih tongkat manjemen Srimulat dibantu oleh beberapa orang keluarga dekatnya. Tak hanya sekedar pemimpin rombongan komedian, Djudjuk juga tempat curhat segala masalah bagi para anggotanya. 6 Februari 2015, Djudjuk meninggal dunia di Rumah Sakit Umum Pusat Dr. Sardjito Yogyakarta karena penyakit kanker usus. Sepanjang 4 dekade terakhir, komedian yang pernah menjadi Ketua Himpunan Artis Surakarta ini telah membintangi 9 judul film semasa hidupnya. Mulai dari Walang Kekek di tahun 1974, Montir-Montir Cantik di tahun 1984 hingga Finding Srimulat di tahun 2013.
 
On Air Saturday, 6 February 2015

  • Share:

You Might Also Like

0 komentar